Kamis, 27 Juli 2023 – 13:53 WIB
Jakarta – Tidak hanya bertemu Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Puan Maharani hari ini juga, akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Baca Juga :
Tiba di Widya Chandra, Puan Disambut Hangat Cak Imin dan Istri
Pertemuan dengan Airlangga, dilakukan Puan setelah dirinya bertemu dengan Cak Imin. Itu dibenarkan Ketua DPP PDIP, Said Abdullah.
“Yes sama Cak Imin Pukul 12.00 dan Airlangga pukul 15.00 sore,” kata Said kepada wartawan, Kamis, 27 Juli 2023.
Baca Juga :
Airlangga Akan Bertemu Puan, Ini Hal yang Bakal Dibahas
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani
Said menjelaskan, pertemuan Puan dengan kedua ketua umum partai politik tersebut sebelumnya sudah pernah dilakukan. Karena itu, hari ini sebagai tindak lanjutnya. Apakah pertemuan ini menentukan nasib koalisi ke depan, belum ada penjelasan.
Baca Juga :
Sindir Ridwan Hisjam, Waketum Golkar: Kalau Kayak Gini Terus, Dia Pengacau Partai
“Pertemuan Mbak Puan dengan beliau berdua sudah terjadi sebelumnya dan terakhir di Stadion Manahan, Kota Solo saat peringatan Harlah PKB ke-25 tanggal 23 Juli 2023 lalu. Saat Mbak Puan hadir di Harlah PKB, beliau menyebutkan bahwa Gus Muhaimin dan Bapak Airlangga merupakan sosok penting, bahkan sangat penting untuk menopang kerja sama memperkuat dan memenangkan Ganjar Pranowo,” kata Said.
Menurut Said, sinyal dari Puan Maharani yang disampaikan di Solo gayung bersambut. Maka terwujud lah pertemuan kedua tokoh tersebut pada siang ini. PDIP punya harapan, PKB dan Golkar bisa bersama-sama terus dalam koalisi melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi.